Jadwal dan Prediksi Timnas Indonesia U23. vs Dominika, 15 Mei 2014
Timnas Indonesia U-23
Jadwal pertandingan nanti malam akan mempertemukan Timnas Indonesia U23 vs Dominika di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (15 Mei 2014) pukul 20.45 WIB. Bagaimana persiapan kedua tim menghadapi pertandingan uji coba ini?
Pelatih Timnas U23, Aji Santoso, yakin anak asuhnya bisa mengimbangi permainan Dominika. Pasalnya, dalam uji coba terakhir melawan Pra PON Sulsel, Timnas U23 menang telak dengan skor 6-0 melalui gol-gol dari Aldaier Makatindu (2 gol), Syakir Sulaiman, Eky Taufik, Rizky Dwi Ramadhana, dan Bayu Gatra.
Selain itu, Aji juga menilai bahwa para pemainnya telah bisa mengimplementasikan apa yang ia minta ke dalam permainan. Sehingga bagi Aji, itu akan menjadi modal bagus saat melawan Dominika.
“Pemain sudah berusaha maksimal dan ini akan menjadi modal bagus saat melawan Dominika karena uji coba sebenarnya memang melawan mereka. Tapi meski menang, saya masih menyoroti tempo permainan anak-anak yang kurang cepat,” kata Aji.
“Tapi secara keseluruhan, semua pemain mengalami peningkatan dalam TC ini. Mereka mengalami progress yang cukup bagus.”
Sementara itu pelatih Dominika, Clemente Domingo Hernandez, mengaku tak tahu jika ternyata timnya hanya akan berhadapan dengan Timnas Indonesia U23. Awalnya Badan Tim Nasional (BTN), mempersiapkan Timnas Senior Indonesia, namun karena para pemain sudah dalam persiapan ISL, maka Timnas U23 yang dijadikan lawan bagi Dominika.
“Ya, saya sebenarnya juga baru tahu bahwa kami hanya melawan Timnas U23. Tapi kami akan tetap tampil dengan kekuatan penuh,” kata Hernandez kemarin.
“Pertandingan ini juga menjadi persiapan kami jelang Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona CONCACAF pada September nanti. Jadi saya ingin kami menang terus dalam laga uji coba, termasuk melawan Indonesia.”
Sumber: http://m.aktualpost.com/2014/05/15/16367/jadwal-dan-prediksi-timnas-indonesia-u23-vs-dominika-15-mei-2014/
Terbitan:
15/05/2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar